Breaking News

Halal Bihalal Dan Temu Bareng Prasinga Bulan Syawal 2018


Salam Pramuka...

Dimomentum bulan syawal, tepat pada hari minggu tanggal 24 Juni 2018, kita mengadakan halal bihalal yang bertempat di sanggar pramuka SMK N 1 Ngasem Kediri.

Acara tersebut dimulai pada pagi hari yang melibatkan semua komponen anggota Pramuka, mulai dari kakak dewan, kakak anggota beserta kepala sie bidang, hingga kakak alumni yang senantiasa tetap hadir di sela kesibukan mereka.

Dengan hadirnya kakak alumni diacara ini, membuat suasana halal bihalal semakin humoris, inilah moment kebersamaan yang mungkin akan sangat langka kita temui lagi.

Karena notabene kami adalah anak SMK, anak yang suka mencari hal - hal baru dikehidupannya. Kami harus memenuhi standart pengetahuan kami agar kami kelak setelah lulus dapat langsung bekerja.

Maka dari itu, kami sangat jarang bisa kumpul seperti ini, karena semua anggota masih bertugas dalam hidup sosialnya.



Kembali lagi ke acara...

Acara ini tanpa dihadiri para pembina, memang kami sengaja tidak mengundangnya, karena selesai acara ini kita akan sowan ke rumahnya untuk meminta maaf.

Ditengah acara ada acara ramah tamah yaitu semua anggota yang hadir dalam acara tersebut mulai dari kakak dewan hingga alumni wajib makan dan minum camilan yang sudah disediakan oleh anggota panitia kelas 11.

Inilah wujud syukur kita kepada Allah yang senantiasa tetap mengumpulkan kami dalam ikatan batin kepramukaan ini. Hingga kita masih dapat makan makan bersama seperti dahulu ketika kita masih mengemban amanat dari sekolah untuk menjadi tonggak kemajuan SMKN 1 NGASEM tercinta ini. Kakak Alumni

Setelah acara ramah tamah ini selesai, kamipun berjabat tangan dan berjabat hati dengan harap kita di hari ini maupun besok dapat lagi berkumpul dalam ruang rindu seperti ini lagi. Dan takada lagi yang dapat memisahkan kekompakkan kita.

You are all is the best..

Dalam penghujung acara ini, kami berfoto bersama untuk menjadi saksi bahwa tahun ini kita masih dapat berkumpul lagi, dan untuk menjadi motivasi di tahun depat untuk dapat mengadakan acara seperti ini lagi.

Terima kasih. Salam Pramuka...

2 comments: